18.3.15

Jenis, Ciri dan Khasiat Batu Kecubung

A d v e r t i s e m e n t

Jenis, Ciri dan Khasiat Batu Kecubung - Melanjutkan informasi pada tulisan sebelumnya mengenai batu kecubung, pada tulisan kali ini akan dibahas mengenai jenis-jenis batu kecubung. Seperti kita ketahui, layaknya jenis batu lainnya seperti batu kalimaya, batu bacan, batu sulaiman, dan masih banyak jenis batu lainnya, batu kecubung juga memiliki beragam jenis. Apa saja jenis-jenis batu kecubung, nah lanjutkan membaca tulisan ini, dibawah akan dibahas mengenai jenis dan juga ciri-ciri batu kecubung.

Jenis Batu Kecubung

Jenis-jenis Batu Kecubung

Batu Kecubung Wulung

Batu Kecubung Wulung Merah
Jenis batu kecubung yang satu ini termasuk salah satu yang memiliki nilai jual yang relatif cukup tinggi. Ciri khas batu kecubung wulung biasanya memiliki warna yang hitam atau cenderun gelap, dan ketika batu tersebut disinari dengan menggunakan senter biasanya akan menampilkan warna merah atau keunguan. Batu kecubung wulunga banyak ditemukan di pulau Kalimantan.

Batu Kecubung Karang

Batu Kecubung Karang
Batu Kecubung Karang merupakan salah satu jenis batu kecubung yang sangat menarik, karena pada jenis batu ini akan menampilkan motif atau corak yang menyerupai karang didalamnya. Sebagian orang percaya bahwa khasiat batu kecubung karang dapat menambah kewibawaan si pemilik atau pemakai batu tersebut, kemudian akan disegani oleh banyak orang, dan ada juga yang percaya bahwa batu tersebut dapat digunakan sebagai pengasihan (asihan), dan masih banyak lagi manfaat batu kecubung karang lainnya yang beredar dan berkembang di masyarakat pecinta batu.

Batu Kecubung Teh

Batu Kecubung Teh
Dari namanya sudah bisa ditebak mengapa batu jenis ini dinamakan batu kecubung teh. Yup, alasannya adalah karena biasanya batu kecubung teh memiliki warna yang menyerupai air teh yang berwarna bening kecokelatan. Khasiat batu kecubung teh oleh sebagian orang dipercaya memiliki manfaat yang cukup banyak. Namun tentu hal tersebut kembali kepada masing-masing mau percaya atau tidak. Warna yang indah pada batu kecubung teh, membuat jenis batu ini banyak digunakan sebagai perhiasan oleh kebanyakan orang.

Batu Kecubung Rambut

Batu Kecubung Rambut
Batu jenis ini memiliki ciri khas tersendiri yakni memiliki serat-serat yang menyerupai rambut pada bagian dalamnya.Warna batu kecubung rambut biasanya dominan berwarna cokelat bening dan juga bening. Untuk khasiat batu kecubung rambut sendiri, informasi yang berkembang di masyarakat tidak begitu menonjol jika dibandingkan dengan khasiat jenis batu kecubung lainnya.

Batu Kecubung Air

Batu Kecubung Air
Jika pada jenis-jenis batu kecubung lainnya biasanya memiliki warna dan atau corak yang khas, pada batu kecubung air tidak demikian. Batu jenis ini biasanya cenderung tidak memiliki warna maupun corak sama sekali dan terlihat bening. Harga batu kecubung air relatif terjangkau bagi banyak kalangan, dibandingkan dengan jenis batu kecubung lainnya atau batu-batu lainnya.


Nah diatas tadi adalah informasi mengenai beberapa jenis batu kecubung yang dapat admin bagikan. Masih ada beberapa jenis batu kecubung lainnya yang belum dibahas diatas, namun jenis batu kecubung diatas adalah beberpa yang cukup populer saat ini. Dan sekian informasi mengenai Jenis, Ciri dan Khasiat Batu Kecubung kali ini, semoga berguna bagi pengunjung semua.

A d v e r t i s e m e n t
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Jenis, Ciri dan Khasiat Batu Kecubung

0 comments:

Post a Comment